
UNIQLO dan White Mountaineering Luncurkan Koleksi Inovatif LifeWear dari Bahan Daur Ulang
Perusahaan ritel global asal Jepang UNIQLO mengumumkan peluncuran koleksi kolaborasi kedua dengan brand pakaian outdoor asal Jepang, White Mountaineering. Koleksi LifeWear terbaru ini menampilkan dua jenis outerwear dari bahan daur ulang yang cocok bagi semua usia dan dapat dibeli mulai Jumat, 13 Oktober 2023 mendatang hanya di UNIQLO Pondok Indah Mall 3 Jakarta dan UNIQLO.com.
Jaket Hybrid Down Recycle (tiga warna tersedia)
Jaket ini diisi dengan bulu angsa daur ulang yang berasal dari pakaian yang disumbangkan oleh para pelanggan. Bagian lengan dan bagian atas punggungnya dilengkapi dengan bantalan untuk memastikan kenyamanan dan kebebasan gerak yang optimal, sementara pola desain quilting bergelombang menambah kesan stylish untuk layering. Pakaian ini juga memiliki tingkat ketahanan air yang baik serta kemampuan yang luar biasa dalam menjaga suhu tubuh agar tetap hangat.
Jaket Fleece Hoodie Ritsleting Lengan Panjang (empat warna tersedia)
Parka ini berbahan fleece yang sepenuhnya terbuat dari poliester daur ulang 100%. Bahan ini merupakan paduan dari fleece boa berlapis panjang dan bahan fleece dengan permukaan lembut. Fitur-fitur kenyamanan pada pakaian ini meliputi saku di bagian dada sebelah kiri dan pinggang, pengatur ukuran di kedua sisi, serta manset pengikat yang memudahkan penggulungan lengan.
Detail Koleksi
Tgl. Peluncuran: Jumat, 13 Oktober 2023
Ketersediaan: Toko UNIQLO di seluruh Indonesia dan secara online melalui UNIQLO.com
Ukuran: Pria (Unisex)
S – XL (untuk Jaket Hybrid Down Recycle)
S – L (untuk Jaket Fleece Hoodie Ritsleting Lengan Panjang)
Situs Khusus: https://www.uniqlo.com/id/id/spl/special-collaborations/uniqlo-and-white-mountaineering
White Mountaineering
Pendiri White Mountaineering Yosuke Aizawa dilahirkan pada tahun 1977. Ia memulai brand White Mountaineering pada tahun 2006 setelah lulus dari Departemen Desain Produk dan Tekstil di Tama Art University. Ia telah mempersembahkan beragam koleksinya di Paris sejak tahun 2016, sambil terus berkontribusi dalam desain untuk berbagai merek internasional. Ia juga menjabat sebagai profesor afiliasi di Tama Art University dan Tohoku University of Art and Design.
Tentang RE.UNIQLO
RE.UNIQLO adalah inisiatif UNIQLO untuk membangun ekonomi sirkular di masyarakat dengan mendaur ulang dan menggunakan kembali semua produknya. Melalui program ini, UNIQLO mengumpulkan pakaian yang telah dipakai oleh pelanggan dan mendistribusikannya kepada orang-orang yang membutuhkan di seluruh dunia, termasuk di kamp-kamp pengungsian dan di daerah-daerah yang dilanda bencana. Pakaian yang tidak dapat lagi dikenakan akan didaur ulang menjadi bahan bakar atau bahan lainnya, termasuk pakaian. Jaket Hybrid Down Recycle merupakan inisiatif baru RE.UNIQLO untuk mendaur ulang pakaian menjadi pakaian.
KAORI Nusantara | Informasi yang disampaikan merupakan sudut pandang pihak pemberi siaran pers dan tidak mewakili sudut pandang maupun kebijakan editorial KAORI.