
Sambut Proyek Kolaborasi Terbaru dari Ryo (supercell) dan Takeshi Kobayashi
Apa jadinya jika seorang musisi seperti ryo (supercell) yang notabenenya beraliran musik anisong dan pop-rock, berkolaborasi dengan seorang musisi veteran Jepang yang sudah memulai karirnya sejak tahun 1970? Mereka kini tergabung dengan sebuah proyek musik baru bersama seorang penyanyi.
Ryo (supercell) dalam akun Twitter-nya mengumumkan sebuah proyek baru pada Rabu (13/7). Dalam proyek tersebut, ia akan berkolaborasi dengan salah satu musisi veteran Jepang, Takeshi Kobayashi. Ryo (supercell) bersama Kobayashi akan menulis dan memproduksi karya musik yang nantinya akan dinyanyikan oleh Nodoka Kirishima, seorang penyanyi pendatang baru yang mempunyai suara beraliran jazz.
そして、ふとしたご縁から桐嶋ノドカさんという方をですね、プロデュースさせて頂くことになりました。以下詳細https://t.co/uH7qmeRc0G
— ryo (@ryo_spcl) July 12, 2017
Proyek kolaborasi musik antara Nodoka Kirishima, Takeshi Kobayashi dan ryo (supercell) ini dinamakan proyek musik “KKR” (Kirishima x Kobayashi x Ryo). Proyek tersebut didukung oleh label musik King Records. Proyek musik ini akan dimulai debutnya pada musim gugur 2017 mendatang.
Laman utama dari proyek musik KKR (merupakan sublaman dari situs label King Records) juga sudah dibuka. Dalam laman tersebut, terdapat video cuplikan proyek KKR yang berdurasi kurang dari 1 menit.
Berikut video cuplikan dari proyek musik KKR.
Ryo (supercell) adalah musisi yang mendirikan sebuah grup musik doujin bernama supercell pada tahun 2007. Debutnya dimulai saat ia mengunggah video yang berisi lagu buatannya, “Melt” yang menggunakan suara karakter Hatsune Miku di situs berbagi video niconico. Videonya ditonton banyak orang hingga akhirnya supercell dilirik oleh label mayor. Ia merupakan musisi pertama yang menciptakan sebuah album untuk vocaloid Hatsune Miku. Sejak saat itu ia dikenal sebagai produser Vocaloid sekaligus supercell. Bersama supercell, sampai saat ini ia sudah merilis 3 album dan 13 single utama. Lagu karya ryo bersama supercell yang terkenal salah satunya adalah “Kimi no Shiranai Monogatari” yang menjadi lagu tema penutup seri anime Bakemonogatari.
Di tahun 2012, Ryo (supercell) membuat sebuah proyek musik baru bernama EGOIST. Sama halnya dengan supercell, lagu-lagu EGOIST juga semuanya ditulis, dikomposisi, dan diaransemen oleh Ryo (supercell). Awalnya, EGOIST dibentuk hanya untuk sebuah proyek musik anime Guilty Crown. Namun karena kesuksesan karyanya, proyek ini berlanjut sebagai sub-band dari supercell. Sampai saat ini EGOIST masih bertahan dan aktif merilis single dan album. Bersama EGOIST, ia sudah merilis 1 album, 9 single utama, dan 2 single digital. Lagu ryo (supercell) bersama EGOIST yang terkenal salah satunya adalah “Namae no Nai Kaibutsu” yang dijadikan lagu penutup seri anime Psycho-Pass.
Ryo (supercell) saat ini aktif memproduseri EGOIST dan seorang musisi dari label musik DIVE II Entertainment, Tia. Ia juga sempat kembali menulis lagu untuk Hatsune Miku pada tahun 2016 lalu yang berjudul “Tsumi no Namae“. Sementara itu, lagu terbaru Ryo (supercell) bersama EGOIST berjudul “Eiyuu Unmei no Uta” yang menjadi lagu pembuka seri anime Fate/Apocrypha akan dirilis pada 16 Agustus 2017. Sementara itu, lagu terbarunya bersama Tia berjudul “Deal with the devil” yang menjadi lagu pembuka anime Kakegurui akan dirilis pada 23 Agustus 2017.